Sabtu, 26 Juni 2021

Tas Menarik Dengan Ecoprint

 


Kali ini kegiatan anak Circle of Happiness dilakukan di kebun belakang tempat kegiatan. Di antara pohon-pohon besar yang rindang. Anak-anak menggelar tikar dan melakukan kegiatan. Kali ini membuat ecoprinting pada sebuah tote bag warna putih. Anak-anak mendapatkan satu buah totebag polos. Nah , apa itu ecoprinting?

 


Ecoprinting merupakan teknik memberi pola pada kain dengan menggunakan bahan alami. Teknik ini sangat bermanfaat dalam hal pertekstilan , clothing dan seni mewarnai. Keistimewaan dari ecoprint ini menghasilkan pola yang tak pernah sama , sehingga setiap kain akan menjadi satu-satunya , tak ada yang kembaran. Biarpun sktesa sama , proses sama tapi hasil bisa berbeda . Ibarat seperti bermain dengan peluang. Tentu ini menjadi menarik dan menjadikan unik .Di sini ada beberapa manfaat ecoprint

  • 1.      Membuat corak dan mewarnai pada media. Medianya bukan hanya kain saja. Kertas juga bisa, yang penting bahan yang bisa menyerap warna alami.
  • 2.      Meningkatkan daya beli. Dengan cara ini akan meningkatkan nilai jual dibandingkan dengan digital printing atau yang lainnya. Karena keunikannya yang tak sama dengan yang lain.
  1. 3.      Menaikan harga. Dengan keunikan dan pola yang tak pernah sama ini bisa menaikkan harga jualnya.
  • 4.      Kampanye lingkungan. Karena dengan menggunakan bahan alami sisa pewarna tak mencemari lingkungan. Akibatnya bisa menjadi alternatif go green.
  • 5.      Pasaran untuk kelas menengah atas. Dengan keunikannya dan proses yang handmade membuat harga jual tinggi sehingga akan menembus pasar masarakat menengah ke atas . Begitu juga bisa digunakan untuk pangsa pasar ekspor.
  • 6.      Juga bisa menjadi riset dan pengembangan terus dari ecoprinting sehingga akan menghasilkan desain- desain yang baru. Juga denagn teknik yang terbarukan.

 


Nah, jadi kegiatan anak-anak dilakukan di kebun belakang. Pohon-pohon yang besar membuat suasana teduh untuk kegiatan di luar kelas. Dan anak-anak dibagi 4 kelompok dan masing-masing menggelar tikar.

 


Pertama-tama yang dilakukan anak-anak mencari daun di kebun dan beberapa bunga yang ada. Mereka mencari daun dengan bentuk dan tepi yang bagus agar cetakan ke kainnya jadi bagus. Setelah terkumpul, mereka menempelkan bunga dan daun pada totebagnya dengan beralaskan papan buat ujian. Kemudian ditekan-tekan dengan batu agar warna daun dan bunga bisa menempel. Setelah itu mereka membuka perlahan daun dan bunga , jangan sampai warnanya jadi tersebar karena melepaskannya tidak hati-hati. Dan akan terlihat pola bunga dan daun . Walau hasil warnanya kurang terang . Mungkin karena menekannya kurang keras sehingga warnanya tak keluar. Sampai di sini anak-anak sudah bisa melihat hasilnya. Nanti di rumah harus direndam dengan air tawas agar warnanya melekat dan tidak hilang saat dicuci.

 


Setelah lelah, anak-anak berkumpul untuk makan bersama. Mereka dari rumah sudah bekal makan dan minum. Makan bersama di kebun yang rindang, sedap. Apalagi udaar yang sejuk dan bikin nyaman. Kegiatan kali ini di alam, membuat anak-anak lebih senang karena mereka bisa lebih bebas bergerak. Apalagi saat mencari bunga dan daun, mereka lari sana lari sini. Dan memang anak-anak harus sering belajar di alam agar mereka bsia bebas bergerak dan menghirup udara segar . Dan tak terkukung dengan dinding . Hari ini lelah tapi senang. Belajar lengkap dan ikatan pertemanan semakin erat dengan makan bersama

10 komentar:

Penghuni 60 mengatakan...

waah, kegiatan yg seru ya... bagus bgt ini membuka kreatifitas anak2

Arif Rudiantoro mengatakan...

Wah Cantik tasnya Ibu, anak² tambah kreatif

Roem Widianto mengatakan...

Ini seru banget, Mbak. Jangankan anak-anak, kayaknya aku juga senang bikin beginian. Nanti tasnya bisa buat aku pakai belanja. Biar lebih zero waste gitu. 😆

Tira Soekardi mengatakan...

aku pernah bikin dengan ibu2 di kelompok literasi perpustakaan tapi bukan pakai tas tapi kerudung, Hasilnya bagus mbak roem

Hermansyah mengatakan...

Pastinya acaranya seru banget selain menjadi hiburan dan juga membuat anak-anak semakin kreatif

Tira Soekardi mengatakan...

betul mas hermansyah

Rahman Kamal mengatakan...

Tas nya lucu banget, dan serunya lagi dibuat dan didekorasi memanfaatkan bahan alam seperti dedaunan (y) kerennn

Tira Soekardi mengatakan...

makasih mas Rahman

Nurul Sufitri mengatakan...

Wih, cakep2 bener tasnya bun :) Kreatif ya anak2 ini DIY tas biasa menjadi lebih menarik deh :) Pakai teknik ecoprint, keren! Jadi kepengen belajar bikin deh akyuh :D

Tira Soekardi mengatakan...

bikin mbak nurul, bahannya kerudung. aku bikin sama ibu2 literasi, hasilnya bagus-bagus

Posting Komentar