Sabtu, 06 Juli 2013




                                 Tenda yang sudah siap untuk mengikuti ekspo



 Kelompok kreatif SMA Santa Maria 2 diberi kesempatan untuk mengisi stand di Cirebon Creative Ekspo, maka  Tim Krisan 2 bersiap diri agar kami dapat mempresentasikan produk kami dengan baik. Berhubung Krisan 2 termasuk kelompok yang sangat peduli lingkungan hidup maka kami membuat hisasan tenda terbuat dari majalah bekas dan koran bekas.


                                  Persiapan memasang tenda dan hiasannya

Persiapan dimulai dari membuat hiasan tenda , hiasan meja dan mendata produk-produk yang akan didisplay di stand.  Selain menampilkan display dari produk , juga kami memberi pelatihan membuat kerajinan tangan dengan membayar sejumlah uang, dan juga menyebarkan kartu nama  yang memnunjukan bahwa kami bisa menerima pelatihan dan menyediakan kerajinan tangan dari bahan daur ulang, untuk memperluas jaringan .

                                Jemput bola untuk mempromosikan produk

Produk yang didisplay di stand perlu promosi yang getol agar pengunjung bisa lebih mengenal tentang kelompok kami. Salah satu caranya dengan membawa beberapa produk dan berjalan sepanjang stand-stand yang ada sehingga mereka mau mampir ke stand kami atau istilahnya jemput bola. selain itu di depan stand ada yang dance untuk menarik pengunjung.

                                 Pengunjung bisa berlatih membuat kerajinan tangan

Sangat meriah sekali karena respon pengunjung sangat positif terhadap display yang kami panjang, laku keras dan selesai juga event besar ini. Dan ini membuat saya sebagai pembina terharu karena apa yang saya perbuat untuk mendidik siswa-siswa untuk lebih kreatif, menangkap peluang , rasa percaya diri, bertanggung jawab bisa terlihat di acara tersebut. Terimakasih semuanya telah banyak mendukung Krisan 2 sehingga semua berjalan sukses dan lancar. SALAM KREATIF DAN DUKUNG DIRI SENDIRI UNTUK PEDULI TERHADAP SAMPAH

                                    Respon pengunjung yang positif

                              Dance di depan stand untuk menarik pengunjung