Senin, 04 Juli 2011

Pameran




Pameran adalah bentuk usaha, jasa pertemuan yang mempertemukan produsen dan pembeli namun ada lagi arti yang sekarang lebih trend yaitu kegiatan promosi yang dilakukan kelompokorang, perkumpulan tertentu dalam bentuk menampilkan display produk kepada relasi/ konsumen/ orang banyak.

Pameran bisa bersifat tetap artinya selalu ada di tempat tertentu atau yang bersifat sementara hanya ada pada waktu tertentu saja dan pameran keliling yang bersifat semenrtara dan berpindah tempat dari kota ke kota yang lain. Pameran bisa berupa show, exhibition, pekan raya, bazaar atau pasar murah.

Kelompok Kreatif SMA Santa Maria 2 (Krisan 2) rutin membuat kerajinan dari daur ulang/kombinasi dari keduanya perlu apresiasi dari kalayak banyak. Tentunya pameran salah satu ajang promosi yang baik. Makanya pada acara lomba kreativitas tingkat SMP dan SMA Krisan berkesempatan berpameran perdana. Ternyata lumayan juga apresiasi dari masyarakat, bahkan beberapa sekolah ingin diajarkankerajinan yang kami buat.

Mudah-mudahan saja pameran ini merupakan awal dari Krisan 2 untuk tetap maju dan berkembang terus dan tak pernah padam semangat untuk berkreasi.....