Selasa, 24 Januari 2012

Bisnis Day



Wirausaha dari kata wira artinya ksatria, unggul, pejuang sedang usaha artinya kerja melakukan sesuatu. Jadi wirausaha adalah orang tangguh yang melakukan sesuatu. Ini arti wirausaha dari arti katanya..tapi secara umum artinya semangat/sikap dan kemampuan seseorang dalam meramu kegiatan dalam upaya mencari, menciptakan serta menerapkan cara kerja, teknologi denganmeningkatkan efisien dalam rangka memberikan pelayanan lebih baik dan atau memperoleh keuntungan yang lebih besar.

Kewirausahaan sangatlah penting di jaman ini karena banyak diperlukan orang-orang yang mau berwirausaha agar bisa membuka lapangan pekerjaan buat orang lain. makanya kewirausahaan banyak dimasukkan dalam dunia pendidikan. karena pendidikan kewirausahaan selain memberi pengetahuan tentang kewirausahaan sendiri juga bisa membentuk karakter seseorang tapi sayangnya pendidikan kewirausahaan di sekolah baru menyentuh pada pengenalan norma/nilai-nilai dan belum pada tingkatan yang nyata.



Kebetulan di sekolah kami SMA Santa Maria 2 Cirebon diadakan Bisnis Day dimana kegiatan ini adalah kegiatan yang nyata dari aktivitas wirausaha. Pada hari itu setiuap siswa diberi kesempatan berkelompok untuk menjual sesuatu pada saat bisnis day tersebut. kelas XII IPA membentuk satu kelompok karena muridnya sedikit dan mereka menjual roti bakar satu rasa dan dua rasa dan jagung rebus yang dipipil lalu diberi meses, keju dan susu.



Dalam usaha tentunya perlu sistim jemput bola dimana siswa menawarkan jualannya berkeliling ke lingkungan sekolah. Ternyata jitu juga jualannya laku dan ludes.
Ternyata dari kegiatan ini bisa memupuk kebersamaan, kerja sama tim, kekompakan, saling bantu, kegembiraan dan meningkatkan kemampuan berwirausaha. Bila hal ini dipupuk dari kecil tentunya bisa menciptakan jiwa wirausaha yang mumpuni dan kelak bisa dikembangkan....

0 komentar:

Posting Komentar