Jumat, 01 April 2016

Taman Lansia Yang Bukan Untuk Lansia Saja






Salah satu taman yang dibangun kang Emil walikota gila taman itu adalah taman lansia. Entah kenapa dinamakan taman lansia. Beberapa terlihat ada banyak lansia yang sedang duduk melingkar entah ada pertemuan  apa. Mungkin para lansia mau arisan dan tempat yang cocok ya di taman lansia ini. Gratis. Khusus lansia??? Nyatanya yang datang ke sana yang ada malah lebih banyak anak mudanya daripada lansianya. Ada anak-anak SMA yang sedang merayakan ulang tahunnya di taman Lansia ini. Ada kue tart dan minuman kaleng. Wah tempat yang ngirit hanya bermodalkan kue tart dan minuman kaleng. Sungguh taman yang bisa menjadi  area berkumpul dengan teman-teman.Jadi aku sebagai orang yang belum lansia banget ingin melihat keadaan taman lansia.  Menurut sejarahnya memang diperuntukan untuk  sarana masarakat punya ruang untuk beraktivitas di luar atau tempat untuk berkumpul. Taman lansia ini terletak di antara jalan Cisangkuy dan jalan Cilaki. Ini sudah direnovasi oleh Kang Emil dan diresmikan pada tanggal 31 Desember 2014 . Mudah ditemukan karena bersebelahan dengan gedung sate. Taman Lansia ini didominasi dengan pohon-pohon tinggi berdaun lebat, sehingga terasa adem walau panas matahari sedang memancar terik-teriknya.




Di sini ada fasilitas wifi dengan bangku-bangku dan meja yang terbuat dari kayu dan rangkanya terbuat dari besi. Sehingga bisa browsing dengan fasiliats gratis sambil ngobrol-ngobrol.Juga di setiap sudut taman ada tanaman-tanaman kecil yang disusun sedemikian rupa sehingga tampak apik. Padahal kalau dilihat harga tanaman itu relatif murah. Mungkin karena disusun dengan seni yang tinggi tampak menjadi lebih apik. Di tengah taman terdapat jembatan yang menghubungkan sisi taman yang satu dengan sisi taman yang lain. Di bawah jembatan terdapat kolam kecil yang berguna untuk folder sebagai antisipasi banjir di daerah sini. Karena danau ini digunakan untuk menampung air hujan supaya tidak langsung ke jalan.





Di luar taman banyak orang yang berjualan beraneka makanan dar i camilam sampai makanan berat. Juga banyak terdapat aneka kuliner yang cukup terkenal di kota Bandung Seperti tempat nongkrong Yoghurt Cisangkuy. Ini tempat sudah ada sejak aku dulu masih SMA. Di dalam taman walau sudah ada spanduk dilarang berjualan tapi tetap saja banyak pedagang yang berjualan. Untungnya pedaganya tahu diri sehingga tak membuang sampah sembarangan. Jalan yang melingkar di dalam taman memudahkan orang untuk berjalan santai. Banyak  tulisan-tulisan yang intinya untuk bisa menjaga kebersihan lingkungan. Di sisi jalan Cisangkuy depan yoghurt tampak orang yang berjualan bandros. Ternyata bandros sekarang dibuat dengann aneka toping sehingga tampak bandros ala barat. Sehingga membeli camilan di sisi taman dan menyantapnya di dalam taman, membuat sensasi tersendiri. Melepas lelah di taman Lansia cukup menyenangkan sambil makan camilan yang banyak dijual di sana. Jadi gak perlu nunggu lansia karena taman ini diperuntukan untuk semua orang. Silahkan beraktivitas di dalam taman, asal jaga kebersihan, tidak merusak pohon dan tanaman. Dan jangan lupa abadikan momen bersama teman-keluarga atau pasangan saat berada di taman lansia ini.



64 komentar:

Aireni Biroe mengatakan...

Tamannya untuk kalangan muda nemenin lansia, mungkin Mbak :D

Tira Soekardi mengatakan...

bisa jadi juga mbak Aireni

Prananingrum mengatakan...

cantiknya taman lansia memang Ridwan Kamil banyak membuat perubahan ya mbak. setuju dengan mbak Aireni tamannya untuk kalangan muda nemenin lansia

Jelly Gamat Gold G mengatakan...

enak nih tamanya jadi pengen kesana

Farichatuljannah mengatakan...

Wahhh seneng banget aku liat taman ini.... Kalau selama ini taman buat anak anak atau anak muda nongkring... Taman lansia jd ide sangat bagus... Biar para lansia juga merasa diperhatikan dan bs menikmati udara segarnya dan indahnya taman hehhehehe

Farichatuljannah mengatakan...

Wahhh seneng banget aku liat taman ini.... Kalau selama ini taman buat anak anak atau anak muda nongkring... Taman lansia jd ide sangat bagus... Biar para lansia juga merasa diperhatikan dan bs menikmati udara segarnya dan indahnya taman hehhehehe

Kanianingsih mengatakan...

ini yg depan gedung sate kan mak? saya pernah mau masuk tapi anak saya ketakutan karena jembatnanya katanya tinggi banget, jadi ga jadi masuk dna kita ke yogurt cisangkuy aja :)

Admin mengatakan...

Tamannya indah banget. Seger dipandang mata. Pasti betah kalo ke sini.

Mang Lembu mengatakan...

o.jadi Taman lansia, taman Cilaki pada jaman saya kuliah di Itenas mah,sekarang ganti nama jadi Taman Lansia yang bukan hanya jadi taman lansia doang, dulu mah jadi taman temen-temen yang belum punya rumah (baca: gelandangan).
Kalau Mang Emil gila taman wajar lah wong diakan jagonya...alumni arsitek ITB jeh.
jadi inget lagi pacaran deh...pacaranmurah, modal ongkos angkot Rp.4000 berdua dari kampus...sampe deh di Taman Lansia...hehe

Mang Lembu mengatakan...

saya juga punya koleksi photo Taman Cilaki..eh Taman Lansia ini di blog...search Koleksi Perangko deh...
kan diseberangnya kantor Pos ya

Arif mengatakan...

Tamannya bisa untuk segala umur, nggak cuma untuk lansia saja. Bisa jadi tempat hiburan tuh buat yang bingung akhir pekannya mau ke mana.

ninda mengatakan...

wah salutlah mbak saya sama kang emil kayaknya bandung sekarang makin lutjuu yaaa

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak Prana, cantik, padahal tanaman di sana harganya murah loh atpi krn disusun bagus jadi telihat mahal

Tira Soekardi mengatakan...

Yuk Jelli ke taman-taman di bandung pasti puas

Tira Soekardi mengatakan...

yup mbak Farichatul, waktu ke sana ada sekelompok lansia yang duduk membentuk lingkaran. ternyata mereka arisan di sana

Tira Soekardi mengatakan...

di samping gedung sate mak Kania. Oh ya??? Aku suka akrena banyak pohon tinggi shg duduk di sana adem walau panas lagi terik2nya. Dan sambil jajan kuliner yg ada di luar taman

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak Anisa, ini duduk berjam-jam hanya untuk ngobrol dg anak yang kuliah di bandung

Tuty Queen mengatakan...

Saya suka sekali dengan taman, duduk santai dengan pemandangan pohon dan tanaman hijau dan udara yang sejuk..thanks for sharing mbak :-)

Tira Soekardi mengatakan...

Mang Cilembu tea, aduh nongkrong di sana. da memang kalau di taman mah ngirit banget daripada ke mall. Tapi mungkin sekarang lebih bersih, tertata ada wifinya

Tira Soekardi mengatakan...

mas Timur, kalau aku suka ke taman, bisa duduk sambil ngobrol tapi taman yang punya pohon yang tinggi shg gak panas

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak Ninda, kang emil mah janagn dilawan, bagusin bandung itu programnya

Kholis mengatakan...

Alhamdulillah dikota tempat tinggal ku juga udh ada taman yang bisa dimanfaatkan untuk olahraga :)

Alma Wahdie mengatakan...

Hihiii.. aku paling suka ke sini juga, Mbak.
Soalnya sekalian abis dari CFD. Enak pas bagian jajan cuanki terutama hihiihi

Liswanti Pertiwi (PenaLiswanti) mengatakan...

Jadi pengen banget kesini neh, apalagi kalau dengen kata wifi

Hairi Yanti mengatakan...

Dari foto2nya taman2nya terlihat keren, Mbak. Kalau ke Bandung moga bisa mampir :-)

Tira Soekardi mengatakan...

Kholis, syukurlah kalau sudah punya tamn, krn penting punya ruang terbuka hijau

Tira Soekardi mengatakan...

mbak Tuty, sama-sama. aku suka banget dg taman mbak. Kl di cirebon mah belum ada, jadi kalau ke bandung pasti ke taman

Tira Soekardi mengatakan...

wah mbak Alma orang bandung , ya enak sekali punya banyak taman, aku mah apa atuh di cirebon gak punya taman.

Tira Soekardi mengatakan...

mbak liswanti mah pastinya bakal nulis di bangku yg ada mejanya

Tira Soekardi mengatakan...

ayok mbak Yanti ke bandung terus kunjungi semua taman yg ada pastinya gak mungkn seharian , saking banyaknya

Gratisarea mengatakan...

wah keren, ternyata diera sekarang masih ada taman lansia yah.. hehe

irai mengatakan...

Wah, ada bandros :)
Cemilan favorite anak-anak
Saya juga suka jalan-jalan menyusuri Kota Bandung, biasanya pagi-pagi sekali karena udara masih Segar Dan suasana masih sepi

Marita Ningtyas mengatakan...

Wah, di Bandung keren-keren ya tempat wisatanya, bikin mupeng tinggal di sana :)

Naufal Akhdan Baihaqi mengatakan...

wah sangat cocok itu untuk para lansia berefresing. mungkin tiap-tiap kota bisa membuat hal seperti ini. untuk para lansia, bukan cuma untuk lansia, untuk umum juga. jadi semua orang bisa menikmati taman tersebut. sangat bagus yang bikin ide taman lansia ini.

novanovili mengatakan...

semoga tamannya selalu terawat baik..sehingga bisa dimanfaatkan smua kalangan..

Evi Sri Rezeki mengatakan...

Taman Lansia sekarang jadi bagus ^^b

Tira Soekardi mengatakan...

mbak Gartiasarea, iya agar mereka juag dianggap ada dan dikasih fasilitas untuk bertenmu, santai

Tira Soekardi mengatakan...

asik ya mbak Irai, jadi wraga Bandung yang punya fasilitas ruang terbuka yg banyak

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak Marita, aku juga ingin kembali algi ke Bandung, tapi perlu ada solusi untuk kemacetannya

Tira Soekardi mengatakan...

Naufal, betul, fasilitas ruang terbuka perlu banyak setiap kotanya. dan satu lagi juga harus ramah bagi penyandang cacat

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak Nova, aku lihat sih ada petugasnya ayng membersihkan, tapi harus didukung kesadaran masarakat untuk menjaga kebersihan

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak Evi, apalagi ada kolam untuk penyerapan hujan

Arina Mabruroh mengatakan...

Wow! Taman di Kota Bandung tuh cantik2 ya.. jadi makin pengen jalan2 kesana

Tira Soekardi mengatakan...

iy mbak Arina, aku juga suka. kalau ke bandung pastilah mampir hanay untuk duduk ngobrol dan emlepas kangen dengan anak

Irawati Hamid mengatakan...

banyak banget taman di kota Bandung yah Mbak, semoga suatu saat nanti bisa jalan-jalan kesana, amin..

Ade Anita mengatakan...

ini kayaknya bakalan sering didatangi kawula muda deh... tamannya asyik buat ngobrol dan kongkow-kongkow soalnya.

Ade Anita mengatakan...

ini kayaknya bakalan sering didatangi kawula muda deh... tamannya asyik buat ngobrol dan kongkow-kongkow soalnya.

Tira Soekardi mengatakan...

amin mbak Irawati , semoga terwujud

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak Ade, aku kalau ke bandung ketemu anak2 , selalu ke taman , duduk2 sambil ngobrol apa saja melepas kangen. benar2 asyik

Nana Zaenal M mengatakan...

Wah, Bandung! Terima kasih untuk ceritanya, kak Tira. Jadi kangen pengen main lagi ke kota ini. Selalu saja ada kenangan dalam setiap tempatnya. :)

ayu anggarini mengatakan...

kadang aku iri sama Bandung, tamannya buanyaaak banget dan bagus-bagus sekarang..jd pengen pindah kesanaaa

Hana Bilqisthi mengatakan...

hana baru tahu ada taman lansia ini.. cantik banget mak :D

makasih banyak infonya :D

Tira Soekardi mengatakan...

wah pastinya mas zaenal punya kenangan tersendiri di kota Bandung

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak Ayu ,aku juga iriiii banget, di cirebon mah gak ada

Tira Soekardi mengatakan...

sama-sama mbak Hana

angkisland mengatakan...

wah saya juga bsia donk mah ke situ hehehe

Indah Nuria Savitri mengatakan...

baguuus ya fasilitasnyaaa

Tira Soekardi mengatakan...

ah mas Angki mah pasti bisa lah, wong senangnya jalan-jalan

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak Indah, memang kang Emil masih asyik, taman kecils aja bisa bagus di tangan dia mah

Levina Mandalagiri mengatakan...

Kyaaaa....saya baru lewat doang Mbak Tira. Niatnya sih pengen mampir di Taman Lansia jika ke Bandung. Eh, waktunya abis melulu berkangen-kangenan sama adek yang memang tinggal di Bandung.

Tira Soekardi mengatakan...

sayang sekali mbak Levina, kunjungi taman2 di Bandung itu mengasyikan

Roosvansia mengatakan...

Wahhhh, emang ya pak Ridwan ini ada aja idenya. Btw lebih keren lagi kalau dikasihkan alat olahraga gitu dari besi atau kayu yg tahan air. Jadi lansia juga bisa sambil berolahraga ya hihihi seruuuu.

Tira Soekardi mengatakan...

oh gitu ya mbak Roosvansia, taman-taman bikinan kang Emil memang top

lehman kartojo mengatakan...

viagra
viagra asli
jual viagra
toko viagra
viagra original
viagra usa
viagra pfizer
obat viagra asli
obat viagra
obat kuat viagra
apotik viagra
apotik viagra asli
agen viagra
agen viagra asli
toko viagra asli
jual viagra asli
agen viagra jakarta
jual viagra jakarta
toko viagra jakarta
apotik viagra jakarta
viagra jakarta
viagra asli jakarta
obat kuat jakarta
obat kuat asli jakarta
harga viagra
harga viagra asli
beli viagra
beli viagra asli
pesan viagra
pesan viagra asli
viagra original usa
harga titan gel
titan gel
titan gel asli
toko titan gel
jual titan gel
agen titan gel
titan gel jakarta
titan gel asli jakarta
titan gel rusia
harga cialis
cialis asli
obat cialis
obat kuat cialis
jual cialis
toko cialis
agen cialis
cialis england
cialis jakarta
cialis asli jakarta

Posting Komentar