Kamis, 02 Desember 2010

Green Heroes



Dalam rangka memperingati hari pahlawan di sekolah ada lomba membuat mading dengan tema tentunya pahlawan . Kelas saya mengambil tema pahlawan yang relevan di masa kini,karena kalau kita buat pahlawan jaman waktu itu akan membosankan karena hampir setiap tahun seperti itu. Karena saya sedang mengggalakan sayang lingkungan makanya klas kami membuat tema green heroes yaitu pahlawan hijau yang artinya pahlawan-pahlawan yang bergerak di bidang lingkungan hidup.


Kalau kita melihat kata pahlawan kita selalu melihat ada sesuatu yang besar dari kata pahlawan tersebut dan hanya orang-orang tertentulah yang bisa disebut dengan kata pahlawan. Tapi pada setiap manusia dapat dikatakan pahlawan walaupun apa yang dilakukan hal yang sederhana tapi kalau dilakukan dengan konsisten dan berkelanjutan mereka bisa disebut dengan pahlawan.


Sebagian kelas 2 ipa ini berperan penting pada program green school, mereka aktif membuat kompos, bisa memilah sampah dan mengolah sampah menjadi sesuatu yang bermanfaat. Kekonsistenan mereka dari mulai yang paling sederhana bisa disebutkan bahwa mereka adalah green heroes atau pahlawan hijau.

Semua ini ditumpahkan pada majalah dinding kelas ipa dengan judul green heroes. Melakukan sesuatu yang kecil , sederhana tapi dilakukan dengan konsisten, itulah pahlawan. Karena dari hal yang kecil dan sederhana bisa menjadi sesuatu yang besar dan mereka bisa menjadi contoh bagi teman lainnya dan pahlawan bagi dirinya, teman-temannya, sekolah dan siapa tahu buat lingkungannya dan bahkan negara, semoga.....