Minggu, 19 Agustus 2018

Tips Membersihkan Kamar Mandi




Kamar mandi adalah ruang yang penting ada dalam suatu rumah. Ternyata selain kamar mandi digunakan untuk membersihkan tubuh, ada orang menggunakan kamar mandi untuk dan mengembangkan ide kreatif lainnya. Ada yang saat berkama-lama di kamar mandi dengan aromaterapi dan air hangat agar tubuhnya rileks. Dengan demikian kamar mandi haruslah didesain agar menjadi tempat yang nyaman.

Ada dua jenis kamar mandi yang ada yaitu kamar mandi basah dan kamar mandi kering. Kamar mandi basah kamar amndi yang memiliki kloset dan bak air yang menyatu. Ini yang paling banyak ada dan hal yang diperlukan di setiap rumah. Biasanya digunakan untuk mandi, membuang hajat sehingga selalu basah karena digunakan untuk mandi. Kamar mandi kering terdri dari area shower dan kloset. Diantara keduanya dibaatsi tiari atau kaca atau tembok dengan tujuan agar basah dari shower tak menyebar .akibatnya sebagian kamar mandi kering.

Tentu kamar mandi perlu persyaratan agar fungsinya bisa berjalan dengan baik. Untuk ukuran tak ada pakem, mau kecil atau besar yang penting funsginya berjalan. Untuk material kamar amndi untuk dasar pakailah keramik agar mudah dibersihkan. Perlu adanya jendela  atau skylight agar sirkualsi  udara lancar agar kamar mandi tidak lembab. Untuk mengurangi kelembaban ruangan memang sebaiknya menggunakan shower, sehingga pertumbuhan jamur bisa dikurangi. Perlu tempat sampah yang mudah dibuka. Dan tentunya dari semuanya untuk selalu membersihkan secara rutin.


  • 1.      Membersihkan dinding, langit-langit dan jendela. Dinding dan ubin yang terbuat dari keramik dibersihkan dengan cairan pembersih keramik.

  • 2.      Membersihakn shower atau bak mandi. Untuk bak mandi perlu rutin untuk dikuras jika dasarnya sudah mulai ada banyak kotoran. Sedangkan shower bisa dibersihkan kepala dan abdan shower.

  • 3.      Membersihakn toilet. Mulai membersihkan bagian luar terlebih dahulu. Dibersihkan dengan lap yang sudah ada cairan pembersih . Semua bagian jangan terlupakan. Kemudian baru bagian dalam toilet. Masukan bubuk/cairan pembersih khusus toilet ke dalam dan biarkan terlebih dahulu baru dibilas dengan air sampai bersih.


Nah, ada kendala yang pernah aku alami dengan kebersihan kmar mandi. Saat keramuik lantai berkerak. Ternyata keraknya banyak yang tebal dan sulit dihilangkan. Dengan banyak cara mulai dengan pembersih alami dan kimiawi ternyata kerak membandel itu sulit sekali dihilangkan. Sampai akhirnya menemukan pembersih khusus untuk kerak yang membandel. Itupun sulit juga dihilangkan sesuai dengan cara yang tertera di botolnya. Tapi saat digosok dengan sabut pencuci piring dengan tenaga ternyata perlahan mulai menghilang. Tapi ini memang menguras tenaga sekali, sehingga dilakukan tidak sekaligus. Benar-benar olahraga ekstra kuat untuk membersihkan kerak yang membandel. Tapi untunglah berkat kesabaran dan kerajinan suamiku, lantai keramik sudah mulai hilang keraknya dan tampak bersih kembali. Jadi memiliki kamar mandi jangan lupa untuk dibersihkan agar nmenjadi tempat yang nyaman dan jauh dari kuman . Kebetulan aku termasuk orang yang susah untuk buang air baik besar atau kecil kalau kamar mandinya kurang bersih.  Jadi kebersihan kamar mandi mutlak harus sering dibersihkan agar kita nyaman untuk beraktivitas di kamar mandi dan bisa berlama-lama di sana.


28 komentar:

farida mengatakan...

mantap deh. memang butuh kesabaran ya membersihkan kamar mandi itu :)

Ditya Pandu Akhmadi mengatakan...

Saya sebenarnya males ngebersihin kamar mandi, hehehe... Tapi ya demi kesehatan dan kenyamanan ya harus rajin dibersihkan hehehe :D

Admin mengatakan...

Kamar mandi memang harus dibersihkan secara rutin, biar selalu bersih dan tidak menjadi sarang penyakit. Betul gak? heheh

Blogger Surabaya | Rey - reyneraea.com mengatakan...

Kalau saya biasanya pakai yang buat gosok panci mbak, hehehe

Tira Soekardi mengatakan...

betul mbak farida

Tira Soekardi mengatakan...

memang sih mbak ditya, pekerjaan bersihin kamar mandi menguars energi banget untungnya suami mau mengerjakannya

Tira Soekardi mengatakan...

betul mbak anisa

Tira Soekardi mengatakan...

iya sama mbka reyne

Eri Udiyawati mengatakan...

Suami Mba Tira jempolan daah..
Emang ya susah banget kalau bersihin kerak di kamar mandi. Saya pun suka mengeluh dan meminta suami yg mengerjakannya.

Keke Naima mengatakan...

Di rumah saya biasanya kalau kamar mandi, tugas suami saya yang membersihkan :D

Tira Soekardi mengatakan...

betul mbak ery, kerak itu menyebalkan

Tira Soekardi mengatakan...

wah sama dengan aku mbak keke

Zefy Arlinda mengatakan...

kami di rumah sering tunjuk tunjukan nih kalau bersihin kamar mandi, kalau jarang dibersihkan ya gitu, ada kerak dkk

NiaNastiti mengatakan...

Ternyata sabun pencuci piring bisa juga untuk ini ya, luar biasaa

Adesi mengatakan...

wah mbak suaminya best banget :") aku sampe skrg cuma bisa bersihin bak mandi doang kalo yang lainnya masih cemen :(

Tira Soekardi mengatakan...

wah mbak zefy karena bersihin kamar mandi itu memang sulit ya

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak nia

Tira Soekardi mengatakan...

iya mbak arifinda, membantu banget suamiku jd aku terbantukan

sisi lain young engineer mengatakan...

kinclong dan bersih pangkal sehat,, yeaaaa

Tira Soekardi mengatakan...

betul mas viktor

Afifah Haq mengatakan...

Kalau aku, biar ga terlalu sering kuras bak mandi, aku pake in penyaring langsung di keran nya.. ehehe

Tira Soekardi mengatakan...

oh gitu ya mbak afifah, kalau kuras bak amndi aku suka , kalau abru pulang kerja panas , aku kuras abk sambil masuk bak ngerendem gitu, hiiii

Ghost Ships mengatakan...

kebersihan kamar mandi bisa mencerminkan kebersihan seluruh penghuni rumah ya Mbak hehehe....

Bunda Erysha (yenisovia.com) mengatakan...

Hihihi aku langsung senyum-senyum sendiri bun pas liat fotonya. Suka ngeliat foto bapaknya lagi bersihin kamar mandi ��. Saya juga suka pak suani yang bersihin kamar mandi. Jadi bagi2 tugas gtu

Sie-thi nurjanah mengatakan...

Satu sudut dirumah yg tdk bisa dilewatkan dan harus rutin dibersihkan iya..kamar mandi

Tira Soekardi mengatakan...

ghost ships, betul sekali

Tira Soekardi mengatakan...

bunda erysha, krn mau difoto dia begaya, tp hari2nya sih kaos oblongan

Tira Soekardi mengatakan...

betul mbak sie-thi

Posting Komentar