Sabtu, 08 Agustus 2020
Siapa yang tak tahu pak Soekarno atau lebih sering dikenal
dengan nama Bung Karno? Pastinya sudah tahu bukan? Proklamator bangsa
Indonesia. Bung Karno sudah banyak menyumbangkan banyak tenaga maupun pikiran
untuk bangsa Indonesia. Nah, kini makam bung Karno ada di Blitar. Banyak yang
datang untuk berziarah ke makam Bung Karno. Makam ini akhrinya dijadikan tempat
wisata religi dan sejarah. Kalau dulu makam bung Karno ditutup dengan kaca,
sekarang sudah tidak lagi sehingga wisatawan bisa langsung mendekat ke makamnya.
Komplek makam bung Karno ini terletak di Kelurahan
Bendogerit, Kecamatan Sanawetan Kota Blitar, tepatnya di jalan Slamet Riyadi.
Bung Karno dimakamkan dekat makam kedua orangtuanya. Nama orangtuanya adalah Raden
Mas Soekemi Sosrodiharjo dan Ida Ayu Nyoman Rei
. Luas makam ini seluas 1,8 ha. Ketiga makam itu ada di bangunan berbentuk
joglo dan dikombinasikan dengan atap sisik ikan khas Sunda.Bentuk sirip ikan
bersusun tiga. Ini sebagai simbol perjalanan hidup manusia mulai dari alam
purwo atau kandungan , alam madyo atau kehidupan, dan alam wasono atau alam
setelah meninggal. Di bagian ujung atapnya bentuknya lancip. Memiliki arti
kepercayaan pada Tuhan. Dan atapnya ditopang oleh tiang dengan ukuran 1x1
meter. Bangunan khas Jawa yang diberi nama dengan nama Cungkup Astana Mulyo.
Nisan dari makam bung Karno terbuat dari batu pualam yang ada tulisan “Di
sini dimakamkan Bung Karno, Proklamator Kemerdekaan dan Presiden Pertama
Republik Indonesia, Penyambung Lidah Rakyat”.
Sejak tahun 2001, makam ini sudah tak diberi kaca lagi saat
pemerinathan presiden Abdurrahman Wahid.
Dalam komplek makam bung Karno ada tiga bangunan. Bangunan
pertama,satu berupa makam tempat paar peziarah. Ada mesjid di sebelah barat.Mesjidnya bernama R.Soekeni
Sosrodihardjo. Ada bangunan yang luas yang ada maket kawasan makam di sebelah
timurnya juga tempat beristirahat para pengunjung. Dan dikenal dengan nama
bangsal Ida Ayu Njoman Rai. Tempat makam bung Karno ini memang ramai dikunjungi
peziarah juga wisatawan. Selain makam di sini ada bangunan lain yang menarik
yang mendukung wisata, seperti museum, perpustakaan,gazebo dan taman. Dimana di
museum kita bisa tahu banyak certa tentang bung Karno.
Selain itu di sana ada taman yang asri sehingga komplek
makam bung Karno ini menjadi destinasi wisata yang nyaman dengan fasilitas yang
memadai. Jadi tak ada salahnya kalau ke Blitar, jangan lupa untuk mampir ke
makam proklamator bangsa Indonesia. Dari sini kita bisa merenungkan betapa bung
Karno memang wajib kita hormati sebagai anak bangsa yang sudah memberikan dasar
penderi negara. Dengan perjuangannya bangsa Indonesia bisa memerdekakan diri
dari penjajah. Dan kita bisa mengenang jasa-jasa beliau selama ini untuk bangsa
kita. Duduk di dekat pusaranya dan membayangkan bagaimana pengorbanannya untuk
bangsa ini, patut kita acungkan jempol untuk bung Karno. Bapak bangsa
Indonesia. Semoga bung Karno berada di tempat yang damai dan jasa-jasanya akan
selalu dikenang sepanjang masa.
Label: jalan-jalan
Subscribe to:
Posting Komentar (Atom)
19 komentar:
gimana kak rasanya bisa mampir ke makam proklamator Indonesia? :D.
saya belum pernah sih ke sana kak
Wah senang sekali ya mbak bisa berkunjung ke makam proklamator Indonesia. Dengan berkunjung ke sana tentunya akan mengingatkan kita tentang semangat para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan. Sehingga nantinya kita bisa menjaga dan mengisi kemerdekaan dengan sebaik-baiknya.
Beberapa tahun lalu aku pernah mampir di Blitar untuk bersilaturhain acara pernikahan sodara. Padahal katanya lumayan jaraknya ke makam Bung Karno ga jauh2 amat. Tapi karena jadwal pas2an kami ga jadi deh berkunjung ke sana. Megah gitu ya makamnya. Suatu hari nanti semoga aja bisa ke Blitar lagi.
mbak farah, dulu lagi smp ke sana hanya ada makam saja , sekarang sudah banyak penunjang untuk wisatanya
betul mbak sulis, kdang ke makam orang yang besar itu terasa ada magisnya
wah sayang ya mbak nurul, sekarang setelah jadi wisata, enak , dan banyak yang bisa dikunjungi
30 Tahun lalu saya kesana, sekarang sudah banyak berubah ya..
Saya dari dulu suka banget cerita tentang bung karno sampai saya baca kisahnya mulai dari lahir sampai meninggal. Jadi pengen banget, suatu hari bisa datang ke makamnya secara langsung.
Belum pernah kesana, hiks.
Ke blitar berkali kali tapi cuma lewat doang
Hmmm perlu diagendakan kayaknya nih biar paham sejarah.
wah sudah lama sekali ya boku
mbak astria, di sana juga ada perpustakaan, bisa lihat rumah bung karno juga
semoga bisa ke sana mbak adinizm
Wah semoga nanti ada kesempatan ke Blitar dan berziarah ke makam tokoh proklamotor yang dibanggakan seluruh masyarakat Indonesia ini. Makasih ulasannya bun ^^
dudukpalingdepan, semoga ya, di sana juag ada perpustakaan,museumnya
makam bersejarah, jadi pengen ke sana hehe
betul mas surya
Aku selalu suka untuk pergi ke tempat-tempat bersejarah seperti ini, kak :D
Rasanya seperti diingatkan kembali akan perjuangan orang-orang di masa lalu yang kemudian menjadikan Indonesia seperti sekarang ini. Semoga nanti aku ada kesempatan untuk berkunjung dan juga lihat-lihat ke museumnya :D
betul mbak lia, aku juga suak abnget lihat museum dan tempat bersejarah
Wah ingin sekali saya rasanya sesekali berziarah ke makam bung karno,,,tapi belum sempat masih banyak kendala
Posting Komentar