Minggu, 25 September 2022

 


Sudah berkali-kali datang ke sini tak pernah bosan dengan keindahan alam di sekeliling waduk Darma ini. Dan karena Usep belum pernah ke sini maka ajaklah Usep menikmati keindahan alam ini. Dan gak pernah bosan melihat alam di sini. Sayang gunung Ciremai tertutup awan sehingga tak begitu jelas terlihat gagahnya . Waduk Darma ini letaknya di desa Jagara , kecamatan Darma , kabupaten Kuningan. Lokasi waduk ini memang sangat strategis sehingga mudah sekali wisatawan mendapati lokasinya. Waduk ini digunakan untuk mengairi sawah di sekitarnya.

 


Katanya waduk ini dibangun oleh mbah Satori untuk digunakan tempat bermain anaknya Pangeran Gencay dan untuk memancing , karena hobi mbah Satori memancing.Untuk membuat waduk ini mbah Satori menggunakan para kurawa dan untuk memberikan makan nasi yang dibuat di bukit Pangriutan saking kurawanya banyak. Dan bekas membuat nasi berbentuk tumpeng sampai sekarang masih ada. Mbah Satori juga membuat perahu untuk pangeran Gencay bermain. Pangeran Gencay bermain tidak siang atau malam dan diiringi dengan gamelan yang kini dikenal dengan Muncul Goong. Sampai suatu hari di bulan purnama saat pangeran Gencay bermain perahu, perahunya tenggelam dan pangeran Gencay menemui ajalnya. Mbah Satori sangat sedih sekali dan mbah Satori menyuruh situ itu untuk dibobolkan lagi karena bisa berbahaya. Pada jaman Belanda daerah ini dibeli Belanda dan dibuat waduk, tapi sayang dihentikan karena Jepang masuk ke Indonesia. Setelah merdeka pembangunan  waduk ini dilanjutkan oleh presiden Soekarno.

 


Sayangnya waduk Darma dalam keadaan masih direnovasi yang ternyata bertele-tele , hampir 2 tahun tak jadi-jadi. Sebagian ditutup karena ada renovasi. Tapi tak mengapa karena waduk dengan keindahannya masih bisa terlihat. Dari jembatan yang ada di sisi waduk kita bisa melihat area persawahan yang hijau. Gunung Ciremai gagah berdiri dan walau saat itu bagian atasnya tertutup awan sehingga mengurangi keindahan gunung Ciremai. Sejauh mata memandang air yang tenang dengan latar belakang yang melingkar dengan bukit, gunung dan pepohonan membuat keindahan waduk sangat terlihat. Dan dari kejauhan akan terlihat tambak milik warga yang terapung di atas air. Di sana dipelihara aneka jenis ikan air tawar. Dan ada taman dengan lampu  kotak yang memanjang ke atas dan jalur untuk jalan. Ini menambah kesan rapih . Dan di tepian terlihat banyak perahu yang bersandar. Perahu itu bisa disewa kalau mau keliling waduk Darma.

 


 

Sebetulnya di daerah renoavsi akan ada beberapa kios-kios makanan. Sementara ini kios-kios makanan ditaruh sementara dekat pintu masuk. Ada panggung dan area bermain anak. Gedung-gedung yang akan dibangun memiliki atap yang unik. Dan di sana juga ada beberapa gazebo dari kayu yang menarik untuk bersantai. Duduk di sana menikmati keindahan sambil makan. Makan di daerah dingin itu selalu terasa nikmat sekali.

 


Nah, karena memang tempatnya startegis mudah sekali dicari. Dan tentunya berlibur ke sini bisa mengurangi penat setelah bekerja.

Minggu, 18 September 2022


 

Kupu-kupu adalah serangga yang memiliki sayap yang indah. Sangat banyak motif indah dari kupu-kupu. Akibatnya banyak orang yang suka melihta kupu-kupu, apalagi sedang terbang di antara bunga-bunga. Jaman aku kecil sangat sering melihat kupu-kupu bahkan kupu-kupu besar coklat yang selalu ada setiap pagi menempel di dinding. Begitu juga sering melihat kepompong yang menempel di daun. Tiap hari diamati sampai keluar kupu-kupunya. Peristiwa yang bikin aku dulu takjub sekali. Sekarang kupu-kupu sangat jarang terlihat, apalagi kepompongnya. Anak-anak hanya bisa melihat dari gambar atau anak-anak yang punya kesempatan yang baik bisa mendatangi museum kupu-kupu atau taman kupu-kupu yang bisa memperlihatkan keindahan kupu-kupu. Bagaimana cara pembiakannya, jenis-jenis kupu-kupu.

 


Nah, kegiatan kali ini ada hubungannya dengan kupu-kupu. Anak-anak harus membuat kupu-kupu dari kertas yang memiliki aneka bentuk. Bentuk pertama persegi panjang dan 5 buat lingkaran yang akan disatukan menjadi kupu-kupu.

Bahan yang digunakan sangat sederhana

Kertas HVS bentuk persegi panjang dan lingkaran

Gunting

Lem

Spidol warna warni

Cara membuatnya.

4 buah lingkaran ditempelkan di sisi persegi panjang bagian lebarnya kiri dan kanan.

Satu lingkaran dibagi setengah dan dibuat agak oval untuk menjadi kepala dan ditempelkan di bagian atasnya

Membuat antene dan ditempelkan di atas kepala

Membuat tarikan ditempel di bagian belakang untuk menggerakan sayapnya.

Kemudian dihias sayapnya agar terlihat cantik.

 


Bukan hanya membuat kupu-kupu saja , tapi harus ada hal lain yang akan menyempurnakan kegiatan kali ini. Anak-anak harus bercerita tentang kupu-kupu di depan teman-temannya sehingga kupu-kupu yang dibuat gak sia-sia , bisa menambah ketrampilan berbicara dan percaya diri.  Setiap anak maju ke depan dengan cerita yang tentunya harus berbeda. Dan kegiatan kali ini sangat banyak karakter yang bisa dibentuk dari anak

Ketrampilan motorik. Anak membuat kupu-kupu akan meningkatkan ketrampilan otot tangan dan fokus terhadap apa yang dia kerjakan.

Kreatif dan imajinasi. Menghias sayap kupu-kupu diperlukan imajinasi dan kreativitas agar sayap kupu-kupu menjadi indah dan tak sama dengan yang lain. Memadukan warna juga perlu imajinasi yang kuat agar warnanya kuat dan bisa terlihat lebih cantik dari aslinya

Pantang menyerah. Membuat kupu-kupu ini banyak kesulitan yang dihadapi dalam hal menggunting, menempel, menghias tapi anak dilatih terus melakukan kegiatan sampai tuntas

Konsentrasi. Anak dilatih untuk fokus dalam mengerjakannya

Percaya diri. Mampu tampil di depan bercerita di depan

Mampu membuat cerita. Mampu menyusun kalimat sederhana menjadi cerita.

 


Banyak sekali manfaat yang ada di kegiaatn kali ini yang didapat anak-anak. Selalu mengusahakan agar setiap kegiatan anak-anak bisa mendapatkan karater tertentu . dan sungguh ke depannya akan bisa melihat hasilnya, karena karakter ini tak bisa terbentuk secara instan tapi butuh proses panjang

 


 

 

 

 

 


Minggu, 04 September 2022

 

Gambar dari sini

Mengeluh memang sering dilakukan setiap orang karena ini salah satu cara untuk mengurangi stres yang berlebihan. Tapi perlu diingat ya kalau mengeluh menjadi terlalu sering bahkan di setiap langkah hidup kita selalu mengeluh, ini harus hati-hati. Karena ini bisa sebagai tanda gangguan mental. Dan rata-rata orang lebih suka mengeluh daripada memecahkan atau mencari solusi dari masalah yang mereka hadapi. Akibatnya kita akan mengeluh dan mengeluh lagi . Hal ini menyebabkan kesehatan mentalnya semakin buruk. Pernah gak orang di sekliling kita suka mengeluh terus menerus, sampai kita yang mendengarkannya sudah bosan dan kesal. Diberi masukan tidak dijalankan tapi tetap dengan keluh kesahnya. Ini menyebabkan orang yang mendengarkannya mulai bosan dan meninggalkan orang yang selalu mengeluh tiada henti.

 

Sebetulnya penyebab orang suka mengeluh itu seperti apa, sampai dia harus mengeluarkan keluh kesahnya pada orang lain.

Tak Percaya diri. Orang ini tak percaya diri dalam menghadapi masalah sehingga dirinya merasa lemah sehingga ia merasa perlu untuk mengeluh pada orang lain.

Tak ikhlas menghadapi ujian hidup. Saat kita ikhlas menghadapi ujian hidup maka dia akan menghadapinya dengan lapang dada. Tapi bila tak ikhlas maka akan keluar banyak keluhan dari mulutnya

Hawa nafsu.  Nafsu ini harus bisa dikendalikan jika tidak maka ujungnya mengeluh juga .

Memandang suatu masalah terlalu sempit. Pandangan yang sempit menyebabkan pikirannya buntu sehingga merasa dirinya mentok tak bisa memcehkan masalah dan berujung mengeluh akhirnya.

Tak bertanggung jawab.. Ini tipe orang yang malas bertanggung jawab terhadap masalah yang dihadapinya dan lebih berpikir untuk terus mengeluh.

Jauh dari Tuhan.  Saat kita jauh dari Tuhan apapun masalahnya selalu menjadi rumit karena kita gak mau berusaha dan berdoa agar Tuhan menyegerakan masalah yang dihadapinya bisa selesai.

 

Mengeluh itu bukan saja gak baik buat diri sendiri , ini bisa menyebabkan banyak teman akan menjauh. Kalau mengeluh hanya sesekali saja mungkin masih bisa ditolerir tapi kalau keseringan juga bisa dijauhi teman. Apalagi dampak bagi kesehatan mental.

Memupuk sikap pesimis.  Karena sering mengeluh tanpa solusi bisa jadi mengakibatkan kita akan selalu bersikap pesimis dalam menjalankan hidup ini. Ini sangat berbahaya bagi kesehatan mental kita.

Stres. Dan dampak yang terjadi akan membuat semakin stres sehingga kita gak bisa menjalani hidup dengan normal.

Menguras energi. Selalu mengeluh membuat kita buang-buang energi untuk hal yang gak berguna dan gak ada manfaatnya buat hidup .

Pikirannya hanya tertuju pada masalahnya. Padahal masih banyak yang bisa dikerjakan tapi karena foksu pada masalahnya sehingga banyak hal yang tak bisa dikerjakan.

 

Jadi kita harus bisa mengatasi masalahnya dan mengurangi mengeluh agar kita menjadi pribadi yang solutif

Selalu berpikiran positif. Ini penting kalau pikiran hanya diisi dengan hal yang negatif maka akan hanya berkutat di pikiran saja.Untuk itu perlu langkah-langkah agar kita terhindar dari sifat pengeluh.

Bersikap positif. Mengembangkan sifat dan pikiran positif dalam setiap langkah, walau ini memang sulit butuh kemauan yang keras.

Sadar. Sadar diri akan dampak negatif dari mengeluh sehingga akan berusaha untuk selalu memecahkan setiap masalah dengan solusi yang baik.

Beradapatasi. Kadang setiap masalah sering timbul dan kita butuh bisa beradapatsi terhadap masalah yang ada sehingga bisa mengenali masalah yang dihadapi.

Tegas . Tegas pada diri sendiri agar tidak memiliki pikiran negatif sehingga tak mudah untuk mengeluh karena akan ada solusi yang dilakukan.

 

Jadi jangan pernah menjadi orang yang suka mengeluh karena akan punya dampak bagi kesehatan kita juga merugikan diri sendiri dan orang lain. Marilah kita bersikap positif dalam menjalani hidup ini sehingga kita jadi oarng yang tak mudah mengeluh

 

 

;;